Subscribe For Free Updates!

We'll not spam mate! We promise.

Kamis, 26 Februari 2009

Merubah Nama CD-ROM / DVD-ROM Drive

Pada Windows explorer, penamaan CD-Drive biasanya ditulis dengan nama CD Drive, sedangkan penamaan DVD-Drive ditulis dengan nama DVD Drive. Tips kali ini akan membahas bagaimana cara merubah nama CD-Drive atau DVD-Drive pada windows explorer, misalkan kita ganti dengan nama Asus, Lite on, Pioneer, Samsung, LG dan sebagainya.

Perubahan dilakukan melalui registry editor, oleh karena itu sebelum melakukan trik ini sangat disarankan untuk membuat backup registry editor / cadangan registry editor. Hal ini sangat berguna untuk menghindari komputer menjadi error / macet akibat ada kesalahan dalam prakteknya.

Untuk merubah nama drive dapat dilakukan dengan cara sebagai berikut:

  • Klik Start - Run…, kemudian ketik: regedit
  • Masuk ke menu HKEY_LOCAL_MACHINE \ SOFTWARE \ Microsoft \ Windows \ Current Version \ Explorer
  • Klik kanan pada menu Explorer, lalu pilih New - Key. Beri nama: DriveIcons
  • Klik kanan pada menu DriveIcons lalu pilih New - Key. Beri nama dengan drive yang akan dirubah namanya, misalkan CD-Drive (H:), maka ketik: H
  • Klik kanan pada menu H tersebut, lalu pilih New - Key. Beri nama: DefaultLabel
  • Pilih key DefaultLabel. Pada jendela sebelah kanan klik 2X menu (Default) dan pada value data nya diisi dengan keinginan anda, misalkan ASUS
  • Restart Windows

Untuk melihat hasilnya, buka Windows explorer dan nama CD-Drive atau DVD-Drive akan berubah sesuai dengan nama yang telah kita atur tadi.

Please Give Us Your 1 Minute In Sharing This Post!
SOCIALIZE IT →
FOLLOW US →
SHARE IT →
Powered By: M. Yusuf Mubarok

0 komentar: